
GenPI.co - Warga Yogyakarta mengaku semringah lantaran dapat melakukan salat Iduladha 2023 bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Seperti diketahui, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana melakukan salat Iduladha bersama masyarakat setempat di halaman Gedung Agung Kota Yogyakarta, Kamis (29/6).
Ribuan warga dan wisatawan di Daerah Istimewa Yogyakarta pun merasa antusias bisa salat bersama dengan Jokowi.
BACA JUGA: Rayakan Iduladha 2023, Jokowi Kirim 1 Ekor Sapi Kurban ke NTT
Hal tersebut terlihat dari antusiasme warga yang membuat halaman Istana Kepresidenan Yogyakarta penuh dengan jemaah, bahkan meluber hingga depan gerbang utama gedung itu.
Mereka dipersilakan memasuki kawasan Gedung Agung setelah melalui pengecekan oleh petugas.
BACA JUGA: Rayakan Iduladha 2023, Jokowi Salat bersama Masyarakat di Yogyakarta
"Hari ini sangat spesial, sangat istimewa karena di Gedung Agung ini hadir Presiden Joko Widodo untuk membersamai masyarakat Kota Yogyakarta dalam melaksanakan Salat Id," kata Penjabat Wali Kota Yogyakarta Singgih Raharjo.
Salat Id bersama Presiden Jokowi, katanya, sebagai suatu kebanggaan tersendiri bagi warga setempat.
BACA JUGA: Agak Lain! Aldi Taher Undang Jokowi dan Megawati ke Konser Musiknya
"Saya sendiri bergabung membersamai Pak Presiden. Tentu ini suatu kebanggaan tersendiri bisa membersamai Beliau," ucap Singgih.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News