
GenPI.co - HW Peduli menjadi program sosial dari HW Group saat menggelar senam sehat bersama dan bagi-bagi sembako.
HW Group kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan mengadakan kegiatan berbagi di bulan Mei 2023.
Melalui program HW Peduli, HW Group menggencarkan kegiatan sosial di beberapa lokasi sekitar outlet miliknya yang berada di Bekasi, Gading Serpong, Epicentrum, dan BSD City.
BACA JUGA: Manuver Mulia HW Group, Gelar Bantuan Kesehatan Lewat HW Peduli
Terbaru, kegiatan senam sehat dan bagi-bagi sembako dilakukan oleh HW Peduli di lokasi sekitar Gold Dragon wilayah Summarecon Bekasi, Marga Mulya, Sabtu (13/5).
Acara dimulai dengan kegiatan senam yang diikuti oleh warga. Selama kegiatan berlangsung, antusias warga tampak begitu tinggi.
BACA JUGA: The H Club, Nightclub Terbaik di Asia dari HW Group
HW Peduli juga turut menyediakan fasilitas refleksi gratis untuk lansia, bekerja sama dengan ahli pijat tunanetra.
Tak hanya itu, anak-anak juga diberikan tempat untuk menggambar. Di sini mereka bisa mengkreasikan karya mereka sesuai dengan tanpa dibatasi.
BACA JUGA: Gandeng Yayasan The Amir Center, HW Peduli Lakukan Manuver Mulia
Acara ditutup dengan penyerahan bantuan dari HW Group kepada warga RT 03 RW 02 Marga Mulya, Bekasi Utara.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News