
GenPI.co - Sukarelawan Mak Ganjar menciptakan peluang usaha dengan menggelar pelatihan membuat dimsum.
Ada pun pelatihan membuat dimsum itu dilakukan di Desa Mekarsari, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (4/5).
Menggandeng ratusan warga Desa Mekarsari, sukarelawan Mak Ganjar memiliki tujuan untuk terciptanya peluang usaha bagi kaum ibu setempat.
BACA JUGA: Survei Capres 2024: Prabowo Subianto Menang, Anies Ancam Ganjar Pranowo
Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Nurapsi selaku Koordinator Wilayah Mak Ganjar Jawa Barat.
"Mak-mak di sini kami targetkan jadi mak-mak enterpreneur, bisa membuka peluang usaha juga, lumayan buat pemasukan sehari-hari dan kebutuhan keluarga mereka," ujar Nurapsi dari rilis yang diterima GenPI.co, Jumat (5/5).
BACA JUGA: Muslimah Jaksel dapat Wadah Kreativitas dari Sukarelawan Ganjar Pranowo
Nurapsi menilai, makanan dimsum merupakan salah satu kreasi masakan yang gampang untuk dibuat.
Selain itu, bahan-bahan dasar pembuatan dimsum pun mudah didapat dalam kehidupan sehari-hari.
BACA JUGA: Gandeng Pemuda Bogor, Ganjar Muda Padjadjaran Gelar Turnamen Mobile Legends
Dengan demikian, pelatihan tersebut dapat membantu perekonomian ibu-ibu di desa setempat menjadi lebih baik lagi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News