
GenPI.co - Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Barat Atalia Praratya memperingati Hari Ibu dengan mengunjungi rumah Ibu Fatmawati di Kecamatan Ratu Samban, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu.
Atalia menemani Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati.
Atalia menuturkan perjuangan perempuan hebat Ibu Fatmawati sebagai Ibu Negara pertama yang membersamai Soekarno untuk meraih kemerdekaan akan selalu menjadi inspirasi bangsa Indonesia.
BACA JUGA: Pesan Menyentuh Paus Fransiskus jelang Natal: Ingatlah Anak-anak Ukraina
Menurut dia, Ibu Fatmawati adalah sosok perempuan sederhana namun memiliki pandangan visioner untuk kemajuan bangsa.
Fatmawati binti Hassan Din adalah pahlawan yang tak hanya menjahit Sang Saka Merah Putih, tetapi juga menjadi pelopor pergerakan kemerdekaan semenjak usia belia di Bengkulu.
BACA JUGA: Dokter: Optimalkan Liburan Akhir Tahun dengan Jaga Kesehatan Anak
Kemudian Ibu Fatmawati menjadi Ibu Negara yang tangguh menghadapi intimidasi yang dialami suaminya, Bung Karno, ketika zaman penjajahan Jepang.
"Kita belajar bagaimana seorang pejuang perempuan mendampingi Presiden pertama kita dengan semangat dan cinta kasih. Kemudian juga menjahit Bendera Merah Putih pertama untuk Indonesia. Hal itu menjadi kekuatan dan kita belajar saling menginspirasi," ucapnya, Kamis (22/12/2022).
BACA JUGA: Ngeri, Anak-anak Muda Iran Berisiko Digantung Rezim Teheran
Tema peringatan Hari Ibu ke-94 sama dengan tema tahun sebelumnya, yaitu “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News