
GenPI.co - Kegiatan reuni 212 kembali digelar pada Jumat (2/12). Menurut rencana, aksi ini tidak lagi dipusatkan di Monas, Jakarta Pusat melainkan berlangsung di Masjid At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur.
Eks Sekretaris Bantuan Hukum DPP FPI Aziz Yanuar mengatakan kehadiran Habib Rizieq Shihab masih belum dipastikan.
“50-50,” ujar Aziz Yanuar kepada GenPI.co, Kamis (1/12).
BACA JUGA: Anies Baswedan Maju Capres 2024, Respons Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin Tegas
Aziz menyebut, kegiatan ini sedianya akan dimulai pukul 02:00 WIB dini hari. Adapun agenda utamanya hanya sekadar berkumpul melepas kerinduan dan silaturahmi.
“Sederhana (kegiatan Reuni 212, red), kok,” lanjutnya.
BACA JUGA: Di Tengah Demo Menuntut Jokowi Mundur, GNPR Mendadak Singgung Aksi 212
Aziz menuturkan rangkaian acara yang akan dilakukan meliputi zikir, munajat, salat tahajud, zikir maulid, tausiyah.
Kemudian, acara dilanjutkan dengan salat subuh, tausiyah, salat dhuha, dan selesai.
BACA JUGA: Prabowo Sowan ke Kiai NU, M Qodari Singgung Tokoh Islam PA 212 dan FPI
Alumnus Universitas Pancasila (UP) itu menyebut kegiatan ini akan berakhir sebelum zuhur.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News