
Peserta Bimtek Ekowisata Hutan (Pemandu Interpetasi) yang digelar oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar) di Banyuwangi dibuat senang. Pasalnya, dihari terakhir bimtek, Kamis (30/8), mereka diajak tour bersama ke Taman Nasional Baluran, Banyuwangi.
"Ini bagian dari dukungan dan persiapan dalam menyambut IMF-World Bank. Agenda ke Baluran ini agar para pemandu intepretasi siap saat menyambut rombongan wisatawan mancanegara,"ujar Fasilisator Interpretasi Ary Suhandi saat memimpin para peserta Bimtek di Baluran.
Baca juga: Pemandu Interpretasi Harus Paham Lapangan
Deputi Bidang Pengembangan Industri dan Kelembagaan Kemenpar Rizki Handayani memberikan apresiasi kepada peserta yang hadir.
“Saya harap bimtek secara keseluruhan harus membawa manfaat dan diimplementasikan di pekerjaan dengan baik dan benar sebagai pemandu interpretasi,” tambahya
Berlangsung dari 28-30 Agustus lalu, Bimtek Kemenpar di Banyuwangi ini diikuti oleh berbagai peserta. Ada Pihak pengelola dari Perhutani, TN Baluran (Banyuwangi/Situbondo), Alas Purwo (Banyuwangi), Meru Betiri (Banyuwangi/Jember).
Selain itu, ada juga Taman Wisata Alam Kawah Ijen (Banyuwangi dan Bondowoso) dan Bromo Tengger Semeru.www.goo
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News