
Menurutnya, penyebab terjadinya potensi cuaca ekstrem di wilayah pantai barat selatan Aceh, termasuk di Aceh Barat tersebut terjadi akibat adanya "Dipole Mode Index" (DMO).
DMO tersebut menyebabkan terjadinya penguapan air yang tinggi sehingga menimbulkan curah hujan yang tinggi dan berpotensi terjadinya banjir.
Selain itu, faktor DMO dapat menyebabkan terjadinya angin puting beliung, badai, dan potensi bencana alam lainnya yang diakibatkan tingginya penguapan air di udara.
BACA JUGA: BMKG Beri Warning Keras di Indonesia, Semua Warga Mohon Hati-hati
Masyarakat yang bermukim di sepanjang daerah aliran sungai (DAS), pesisir pantai atau kawasan rawan banjir diminta agar dapat mewaspadai potensi cuaca ekstrem tersebut guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.(Ant)
Video heboh hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News