
Mensos Risma turut memberikan bantuan berupa barang barang kebutuhan sehari hari, seperti baju, seragam sekolah, tas, sepatu, dan juga sepeda serta bantuan makanan.
Selain itu juga menempatkan pekerja sosial untuk mendampingi korban dalam pemulihan traumanya.
Sementara itu, Kapolres Sidoarjo Komisaris Besar Polisi Kusumo Wahyu Bintoro menambahkan pihaknya masih terus menelusuri motif kejadian asusila tersebut.
BACA JUGA: Mensos Risma Bawa Kabar Baik soal BLT BBM, Warga Boleh Tepuk Tangan
Polresta Sidoarjo saat ini telah menahan para pelakunya, yaitu ayah tiri dan ibu kandung korban.
"Kita masih terus melakukan penyidikan kasus ini termasuk mendalami motifnya karena baru kali ini ada kejadian dengan korban anak dan pelakunya adalah orang tuanya sendiri," tuturnya.(Ant)
BACA JUGA: Mensos Risma Bawa Kabar Gembira, Semua Warga Indonesia Pasti Lega
Simak video menarik berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News