
GenPI.Co- Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati mengeluarkan instruksi untuk para kadernya setelah mantan Presiden BJ Habibie meninggal dunia, Rabu (11/9).
Instruksi dari Megawati disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto setelah Habibie meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD).
BACA JUGA:
Prabowo Melayat ke Rumah Duka BJ Habibie, Sampaikan Duka Mendalam
Ma’ruf Amin: BJ Habibie Telah Beri Investasi Kemanusiaan
Menurut Hasto, Megawati meminta para kader PDIP memberikan penghormatan terakhir dan meneladani kehidupan Habibie.
Selain itu, Megawati juga mendorong para kadernya untuk mewarisi semangat Habibie mengenai ilmu pengetahuan dan teknologi.
“Bangsa Indonesia kehilangan sosok pemimpin inspiratif yang tidak pernah mengenal lelah memberikan semangat dan inspirasi agar putra-putri Indonesia berjuang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi sebagai kunci kemajuan bangsa," kata Hasto meneruskan instruksi Megawati.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News