
GenPI.co - Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin gercep alias gerap cepat menangani banjir yang terjadi di wilayah Ciledug Indah.
Sachrudin menilai ada sejumlah penyebab wilayahnya diterpa bencana banjir.
Penyebab pertama menurutnya karena adanya air kiriman dari hulu ke hilir.
BACA JUGA: JK Beber Duet Pemersatu Bangsa, Ternyata Bukan Anies-Puan
Dia menyebut banjir Ciledug, Kota Tangerang termasuk salah satu wilayah yang berada di hilir.
"Jadi kalau penyebabnya ini tuh kiriman. Itu hujan semua dengan intensitas besar ke sedang terus lama," ujar Ketua DPD Partai Golkar ini kepada GenPI.co, Minggu (17/7).
BACA JUGA: KKB Papua Makin Brutal, Jenderal Andika Harus Turun Tangan
Sachrudin mengungkapkan alasan kedua yakni kondisi turap Kali Angke yang tidak bisa menampung debit air.
Dia mengatakan volume air memang lebih besar dari turap yang sudah dibangun di pinggir Kali Angke.
BACA JUGA: Timsus mendadak Batal Rapat Kasus Penembakan di Rumah Ferdy Sambo
"Nah yang kita lihat itu turap yang dibangun sudah pemerintah pusat di atas batas tinggi maksimal, ketinggian air," ungkapnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News