
"Karena ada catatan buruk itu, sudah pantas anak-anaknya dan tersangka Jimmy Lie yang menjabat direksi di Bajamarga diperiksa soal izin dan pajaknya sama aparat penegak hukum," tandas Zhigo.
Humas aksi, Prayogo Ahmad Zaidi, menambahkan bila perusahaan Bajamarga jelas mengangkangi aturan, tentu harus dibongkar aparat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
"Kami mendesak Pemprov DKI Jakarta segera periksa dokumen pabrik Bajamarga. Jika sudah terbukti, segera bongkar," papar Prayogo.
BACA JUGA: Emak-emak Bawa Poster UAS Bukan Teroris Saat Demonstrasi
Selain itu, data informasi yang Proyogo dapatkan terkait kredit triliun yang diberikan Bank BNI dengan jaminan surat tanah diduga kuat merupakan surat tanah bodong.
"Kok, bisa, ya, surat tanah bodong bisa jadi jaminan kreditan triluan yang diberikan Bank BNI? Harus diusut tuntas cara-cara licik seperti ini. Kami minta aparat penegak hukum segera periksa pejabat bank nya sama direksi perusahaannya," tandasnya.(*)
BACA JUGA: Petani Sawit Kembali Ancam Turun ke Jalan untuk Aksi Demonstrasi
Simak video menarik berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News