
Langkah misi kemanusiaan dan bangun persaudaraan ini merupakan upaya Pemprov bersama para pihak pendukung untuk membantu Papua akibat insiden kerusuhan yang terjadi di sana.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah indar Parawansa menjelaskan dengan adanya bantuan logistik tersebut diharapkan bisa sedikit membantu kondisi Papua saat ini. Kerusuhan membuat perekonomian rakyat di sana terganggu. Dampaknya, stok logistik masyarakat berkurang.
Mantan Menteri sosial menyebut bantuan ini termasuk penting. Pada minggu sebelumnya, ia sempat mengadakan pertemuan dengan Gubernur Papua, Lukas Enembe untuk menjalin perdamaian dan membahas kerjasama antar Provinsi. Lukas juga sempat mengatakan, sebagian besar logistik yang beredar di Papua didapatkan dari wilayah di Jatim.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News