
GenPI.co - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama Marine Stewardship Council (MSC) melakukan penandatanganan Memorandum Saling Pengertian (MSP) pembangunan kelautan dan perikanan Indonesia di Jakarta, Selasa (27/8).
Sekretaris Jenderal KKP Nilanto Perbowo mengatakan, keterlibatan MSC dalam pembangunan kelautan dan perikanan Indonesia bertujuan untuk mendukung percepatan pengelolaan perikanan tangkap yang berkelanjutan dan pemasaran hasil perikanan Indonesia.
Baca juga :
Semakin Diminati, KKP Bangun Pasar Ikan Modern Baru di Palembang
KKP Tangkap Lagi 3 Kapal Asing Pencuri Ikan di Laut Sulawesi
Pameran di Jepang, KKP Raup Nilai Ekspor Ikan USD 42,62 Juta
“Hal ini sesuai dengan ruang lingkup MSP yaitu dukungan peningkatan kesehatan stok ikan, kelestarian ekosistem, pengelolaan efektif perikanan tangkap, dan dukungan peningkatan aksesibilitas pemasaran hasil perikanan,” ungkap Nilanto dikutip siaran pers Kementerian Kelautan dan Perikanan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News