Catatan Dahlan Iskan soal PMK: Sapi Tanah

Catatan Dahlan Iskan soal PMK: Sapi Tanah - GenPI.co
Dahlan Iskan. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

Berarti sapi yang sudah luka itu, yang sudah sulit makan itu, masih akan terus diserang virus selama tiga hari lagi.

Tanpa perlawanan. Maka tiga hari itu harus dipakai habis-habisan untuk menyelamatkan sapi. Itulah tiga hari yang kritis. 

Kalau tiga hari itu bisa terlewati sapi akan sembuh. Antibodinya akan menyembuhkan, mulai hati ke 7. Hari ke 14 sapi akan sembuh sendiri. 

BACA JUGA:  Catatan Dahlan Iskan soal Garuda Indonesia: Garuda Napas

Maka selama tiga hari itu pengobatan harus dilakukan. Obatnya belum ada. Tunggu satu minggu lagi. Sambil menunggu kelahiran obat itu, apa yang harus dilakukan?

Drh Indro membuat protokol kesehatan sapi. Pertama virus di sekitar sapi harus dihancurkan. Pakai disinfektan. Kandang harus bersih.

BACA JUGA:  Catatan Dahlan Iskan: Bunuh Novel

Kedua, berikan vitamin E dan nutrisi lainnya. Agar sapi punya daya tahan dan bisa segera melahirkan antibodi.

Ketiga, minumkan bubur nutrisi atau makanan yang sudah dibuat cair. Paksakan masuk ke perut sapi. Kalau perlu lewat selang.

BACA JUGA:  Catatan Dahlan Iskan soal Bos Pertama: Sama Sulit

Selama mulutnya banyak luka sapi tidak bisa makan. Anda pun begitu. Akibatnya sapi kekurangan gizi. Daya tahannya menurun. Mati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya