
NASA pun mengambil keputusan cepat. Mengirim tim untuk menanam bom nuklir di permukaan asteroid dan meledakkan batu angkasa itu sampai pecah jadi 2 hingga melayang menjauh dari rute awalnya. Untuk melakukan misi penting itu, dipilihlah para pembor minyak. Bukan astronot.
Tugas itu jatuh pada Harry Stemper (Bruce Willis), pengebor terbaik di kota. Para ahli menawarkan misi penyelamatan tersebut pada Harry dan dia menerimanya dengan syarat. Harry ingin memilih sendiri anggota yang bergabung dalam misi. Setelah syarat disetujui, mereka berlatih untuk terbiasa dengan keadaan luar angkasa. Waktu tidak lama lagi dan mereka yang menjalankan misi bisa saja tidak kembali.
Film karya sutradara Michael Bay serta penulis J.J. Abrams, Jonathan Hensleigh, Shane Salerno dan Tony Gilroy ini tayang perdana pada 1 Juli 1998. Berdurasi 151 menit, Armageddon berada dalam naungan studio produksi Buena Vista. Selama penayangannya, Box Office Mojo mencatat pendapatan film ini lebih dari 553 juta dolar Amerika Serikat (AS).
Simak video menarik berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News