
Kemudian, terdapat pula 3.108 orang yang masuk dalam kategori suspek Covid-19.
Penambahan kasus didapat setelah 107.605 spesimen dari 72.984 orang diuji di jejaring laboratorium di seluruh Indonesia pada hari ini.
Total telah diuji 93.833.067 spesimen dari 61.726.675 orang sejak 2020.
BACA JUGA: Airlangga Sampaikan Kabar Baik, Kasus Covid-19 Terus Menurun
Untuk tingkat positif atau positivity rate harian tingkat nasional untuk kategori spesimen harian adalah 1,6 persen dan kategori orang 1,26 persen.
Provinsi yang melaporkan penambahan kasus terbanyak hari ini adalah DKI Jakarta dengan 310 kasus baru, Jawa Barat 201 kasus baru, Jawa Tengah 80 kasus baru, Banten 67 kasus baru dan Jawa Timur 54 kasus baru.
BACA JUGA: Satgas Covid-19 IDI Keluarkan Perintah, Semua Warga Wajib Patuh
Sementara kasus kematian terbanyak dilaporkan Jawa Tengah dengan 10 kematian, Jawa Barat dan DKI Jakarta dengan masing-masing empat kematian, Jawa Timur tiga kematian dan D.I. Yogyakarta dua kematian.(Ant)
Simak video pilihan redaksi berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News