
GenPI.co - Aksi demonstrasi yang tergabung bersama mahasiswa, emak-emak, anak STM, santri, supir, jawara, dan pendekar seluruh Indonesia menggelar unjuk rasa pada Senin (11/4).
Mereka melakukan orasi di kawasan Medan Merdeka, Jakarta Pusat.
Demonstran menggelar aksi menuntut persoalan harga-harga barang yang naik hingga isu penundaan pemilu 2024.
BACA JUGA: Isu Bergeser, Ada Pihak Tunggangi Demo Mahasiswa 11 April?
Dalam aksi tersebut, ada beberapa potret keunikan demonstran saat melakukan orasi. Berikut fakta-faktanya.
Poster emak-emak
BACA JUGA: Tak Pernah Menyangka, Bertemu Jodoh Saat Ikut Demo
Emak-emak juga turut ikut aksi dengan mendatangi kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, sekitar pukul 14:00 WIB.
Para emak-emak itu juga bersuara lantang dan terlihat membentangkan spanduk bertuliskan 'Jokowi Gagal, Jokowi Mundur'.
BACA JUGA: BEM SI Bocorkan Dalang Kerusuhan di Aksi Demo, Oh Ternyata!
Menariknya, tiga orang emak-emak itu membawa spanduk bertuliskan 'Biarlah Bedak dan Gincuku Luntur Asal Jangan Keadilan dan Kebenaran Luntur Dari Bumi Indonesiaku'.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News