
GenPI.co— Kualitas udara di Pekanbaru, Riau masih diselimuti asap hingga Sabtu malam (10/8/2019), Dinas Kesehatan Riau mengimbau warga melakukan salat Idul Adha di dalam masjid.
Pelaksana Harian Kepala Dinas Kesehatan Riau, Yohannes mengimbau kepada masyarakat agar mengurangi aktivitas di luar rumah.
"Dengan kondisi sekarang ini, imbauan kami agar salat Idul Adha [pada Minggu, 11 Agustus 2019] dilaksanakan di dalam masjid," kata Yohanes, Sabtu (10/8/2019).
Baca juga:
Operasi Hujan Buatan Karhutla di Riau Diprediksi Hingga Oktober
Pekanbaru Memang Diselimuti Asap, Namun dalam Kondisi Sedang
Pemkot Pekanbaru awal pekan ini juga telah menetapkan status siaga darurat asap, akibat dampak kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
"Kami sepakat dengan kondisi Pekanbaru saat ini berasap, maka ditetapkan status siaga darurat asap," kata Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, M Noer.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News