
GenPI.co - Direktur Eksekutif Centre for Youth and Population Research (CYPR) Dedek Prayudi membongkar drama Formula E di Jakarta yang berantakan.
Terbaru, target penonton langsung Formula E menyusut dari 50 ribu ke 10 ribu.
Dedek tidak begitu terkejut jika melihat drama Formula E hingga sekarang.
BACA JUGA: Mengintip Pembangunan Sirkuit Formula E, Mundur dari Target
"Anggaran sirkuit Formula E tiba-tiba naik, sekarang target spektator disunat," ujar Dedek kepada GenPI.co, Sabtu (26/3).
Dedek menejaskan kekacauan Formula E memang tidak bisa dianggap remeh, karena terlihat jelas sejak dulu.
BACA JUGA: Babak Baru Dugaan Korupsi Formula E Terbongkar, Isinya Menohok
Menurut dia, perencanaan ajang mobil balap listrik itu tidak jelas, bahkan tidak masuk RPJMD DKI Jakarta.
"Penonton langsung disunat itu tidak heran, karena sejak awal perencanaannya sudah kacau. Studi kelayakaannya juga enggak layak," jelasnya.
BACA JUGA: Parah, 90 Persen Warga Jakarta Belum Tahu Formula E!
Selain itu, Dedek mengatakan Formula E juga masih bermasalah terkait dugaan korupsi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News