
“Wedangan menjadi favorit banyak orang karena disini tidak ada sekat sosial untuk menikmati wedangan. Semua profesi bisa dengan santuy, santai dan asoy. Itulah cikal bakal persahabatan,” tutur Airlangga.
Menko Perekonomian menegaskan, wedangan atau Hik di Kota Solo adalah UMKM tangguh. Saat ini UMKM menjadi andalan pemerintah untuk menjaga momentum pertumbuhan perekonomian nasional.
Airlangga menambahkan, pemerintah mendorong pembiayaan UMKM dengan menganggarkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan bunga 3 persen pertahun.
BACA JUGA: Airlangga: Digitalisasi Pasar Bantu Pedagang Menjangkau Konsumen
Masyarakat bisa mengakses pembiayaan hingga Rp 100 juta tanpa jaminan.
“Pemerintah menyediakan dana yang cukup besar yaitu Rp 373 triliun untuk satu tahun,” tegas Airlangga.
BACA JUGA: Cak Imin Peringatkan PAN, Keras Banget
Ketua Umum Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) mengatakan, pemerintah juga sudah memulai bantuan untuk pedagang kaki lima (PKL) dan warung di 212 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia.
"Masing-masing masyarakat menerima Rp 600 ribu yang pelaksanaannya melalui TNI dan Polri. Program ini langsung bisa dinikmati dan diberikan kepada masyarakat,” jelas Airlangga Hartarto. (*)
BACA JUGA: Suara Lantang Immanuel Ebenezer, Sebut Menteri Jokowi
Jangan lewatkan video populer ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News