
GenPI.co - Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria memastikan aparatur sipil negara (ASN) di bawah kepemimpinannya tidak diwajibkan membeli tiket Formula E.
Pernyataan itu pun menepis rumor terkait ASN Pemprov DKI Jakarta wajib membeli tiket Formula E yang akan berlangsung 4 Juni 2022.
"Kalau soal tiket, tidak mungkin kami mewajibkan ASN membeli. Tidak mungkin," kata dia di Jakarta, Senin (7/3/2022).
BACA JUGA: Wagub DKI Ahmad Riza Beri Peringatan untuk Penimbun Pangan, Tegas
Dia menjelaskan, kalau ada pihak-pihak yang mendorong untuk ASN untuk membeli, silakan saja.
Namun demikian, sifatnya hanya imbauan bukan diwajibkan.
BACA JUGA: Wagub Riza Patria Beber Kasus Covid-19, Warning Warga Jakarta
"Saya kira semua sudah tahu tidak mungkin mewajibkan orang membeli tiket," tandasnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD DKI Muhammad Taufik menyebutkan tidak ingin ASN diwajibkan membeli tiket Formula E.
BACA JUGA: Sirkuit Formula E Pakai Lapisan Bambu, Wagub Riza Buka Suara
Hal itu berkaca dengan gelaran MotoGP di sirkuit Mandalika, NTB, yang mana ASN diwajibkan membeli tiket.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News