
GenPI.co - Keinginan Baiq Nuril Maknun untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo akhirnya terwujud.
Dalam pertemuannya hari ini Jumat (2/8/2019), Baiq Nuril sekaligus menerima langsung salinan Keputusan Presiden (Keppres) dengan Nomor 24 Tahun 2019 tentang Pemberian Amnesti.
Presiden menerima Baiq di ruang kerjanya di Istana Kepresidenan Bogor didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly.
Selama pertemuan berlangsung, Presiden sempat bertanya mengenai perjalanan yang ditempuh Baiq dari Lombok sebelum sampai ke Bogor dan bertemu dengannya hingga keseharian Baiq Nuril.
Baca juga:
Presiden Jokowi Tandatangani Keppres Amnesti Baiq Nuril
Amnesti Baiq Nuril Jadi Perhatian Media Internasional
Baiq mengucapkan terima kasih atas atensi yang diberikan Presiden Joko Widodo selama dirinya menjalani proses hukum. Ucapan tersebut Baiq sampaikan langsung kepada Presiden dalam pertemuan itu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News