ARSC: Pers Punya Peran Penting dalam Pemerintahan Demokratis

ARSC: Pers Punya Peran Penting dalam Pemerintahan Demokratis - GenPI.co
Peneliti Akar Rumput Strategic Consulting alias ARSC mengungkapkan pers punya peran penting dalam pemerintahan demokratis. (Foto: Panitia HPN)

GenPI.co - Peneliti Akar Rumput Strategic Consulting (ARSC), Bagus Balghi, mengucapkan selamat Hari Pers Nasional (HPN) bagi insan pers Indonesia yang jatuh pada Rabu (9/2) kemarin.

Bagus menilai bahwa pers mempunyai peran penting dalam jalannya pemerintahan secara demokratis.

Pers dapat berperan sebagai mitra masyarakat untuk melakukan proses check and balances yang menjadi salah satu pilar utama berdemokrasi.

BACA JUGA:  Pers adalah Mata, Telinga, dan Mulut bagi Masyarakat Indonesia

“Selamat Hari Pers Nasional. Saya mendukung pers sebagai fungsi kontrol sosial terhadap pemerintah,” ujarnya kepada GenPI.co, Rabu (9/2).

Menurut Bagus, pers juga memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi kepada khalayak luas.

BACA JUGA:  Jokowi Ingatkan Insan Pers Tak Terjebak Pragmatisme

Bagus juga menilai masa pandemi covid-19 memperburuk keterhambatan alur informasi untuk sampai ke publik.

“Di masa pandemi, banyak keterbatasan yang kita alami dalam berdemokrasi. Hal itu menjadi tantangan kira bersama dan pers punya peran besar sebagai jembatan informasi,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Jokowi Sebut Kritik dari Insan Pers Sangat Penting

Lebih lanjut, Bagus berharap agar insan pers dapat terus menjadi penyambung lidah antara pemerintah dan masyarakat perihal isu krusial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya