
"Jika mandi diambil pada waktu biologis yang tepat yaitu 1 jam-2 jam sebelum tidur maka akan membantu proses sirkadian alami, dan meningkatkan peluang seseorang untuk tidak hanya tertidur dengan cepat tetapi juga kualitas tidur yang baik,” ungkap salah satu peneliti.
Sekadar informasi, tidur dan suhu inti tubuh diatur oleh jam sirkadian yang terletak di dalam hipotalamus otak. Jam sirkadian ini menggerakkan pola 24 jam dari banyak proses biologis, termasuk tidur dan terjaga.
Siklus sirkadian rata-rata orang ditandai oleh penurunan suhu inti antara rentang waktu tidur. Kemudian mulai naik, bertindak sebagai semacam sinyal bangun jam alarm biologis.
Tonton juga video ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News