BP Batam Gesa Pengembangan Objek Pendukung KEK Bidang Kesehatan

BP Batam Gesa Pengembangan Objek Pendukung KEK Bidang Kesehatan - GenPI.co
(tengah) Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, saat meninjau perkembangan pembangunan Taman Kolam Sekupang, Batam, Kepri, Senin (31/1). Foto: BP Batam.

Sejumlah fasilitas penunjang di antaranya adalah Lotus Garden yang akan menjadi tempat perkumpulan bagi masyarakat, dan Party Garden sebagai akses hiburan untuk mengadakan acara.

“Juga akan dibangun Healing Garden yang akan berdiri dekat dengan Rumah Sakit BP Batam guna mempercepat kesembuhan para pasien, dan Bus Station untuk integrasi moda transportasi menuju lokasi ini,” kata Imam.

Dia mengungkapkan, sejauh ini fasilitas penunjang yang telah rampung yaitu, Jogging Track dengan panjang lintasan 1.644 meter dan lebar lintasan 3,5 meter yang mengelilingi Taman Kolam serta dilengkapi rest area.

BACA JUGA:  Silahturahmi dengan Pelaku Usaha Pariwisata, BP Batam Bahas Ini

Menjadikannya salah satu lintasan olahraga untuk jalan cepat atau lari kecil yang sangat diminati masyarakat Batam pada pagi maupun sore hari.

Untuk pengembangan jalan utama menjadi 5 lajur dengan panjang 250 meter dan lebar 10,5 meter, pembangunannya akan diselesaikan pada akhir 2022 ini.

BACA JUGA:  BP Batam Paparkan Peluang Investasi pada Perusaahan Denmark

“Pengembangan jalan 5 lajur ini sedang diselesaikan, khususnya di depan Taman Kolam Sekupang, dengan panjang 250 meter dan lebar 10,5 meter. Dengan rincian 7 meter untuk parkiran kendaraan dan 3,5 meter untuk jalan raya,” kata dia. (*)

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya