
GenPI.co - Salah satu pengurus Kelenteng Hian Thian Siang Tee Bio, Kombik mengatakan, perayaan Tahun Baru Imlek tahun ini terbilang sepi.
Menurut dia, sejak pandemi covid-19 merebak, perayaan Imlek tak lagi seramai dulu.
Hal ini ternyata juga memengaruhi penghasilannya sehari-hari, terutama saat ada momen besar seperti Imlek.
BACA JUGA: Hujan Masih Tak Turun Saat Imlek? Ini Artinya
"Biasanya ada yang dapat uang tip Rp 5 - 6 juta hanya dalam dua hari (saat hari besar)," kata Kombik kepada GenPI.co, Selasa (1/1).
Kombik mengatakan, Kelenteng Hian Thian Siang Tee Bio memang jadi daya tarik di kota Jakarta yang ramai dikunjungi pada hari-hari besar.
BACA JUGA: Imlek 2022 Bikin Bahagia, Mendadak 3 Shio Ketiban Rezeki Nomplok
Pasalnya, kelenteng ini termasuk salah satu yang tertua di Jakarta. Nilai histori kelenteng ini cukup tinggi.
"Sekarang boro-boro, Mas. Sudah tiga tahun jalan (sejak pandemi) sepi," katanya.
BACA JUGA: Batam Catat 18 Kasus Covid-19 Baru pada Perayaan Imlek
Dia berharap, pandemi bisa segera mereda.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News