
Namun, malang tak dapat ditolak, tepat di depan Polres Balikpapan Utara, truk Ali kehilangan fungsi rem alias rem blong.
Meski laju truk berkurang karena ditahan putaran mesin persneling rendah, tanpa rem dan di jalan turunan, kecepatan truk tak terkendali.
Seperti bola boling Truk itu menabrak motor-motor, pikap, mobil-mobil pribadi, dan angkot yang berhenti menunggu lampu hijau menyala di depan Bundaran Rapak.
BACA JUGA: Ya Ampun, Truk Tronton Rem Blong Seruduk Belasan Kendaraan
"Seingat sopir tronton yang pertama kali dia tabrak pengendara sepeda motor," katanya.
Truk itu tak berhenti sampai di situ. Masih terus lagi melewati Simpangan Rapak dan Bundaran. Baru benar-benar berhenti di jalan samping Masjid Al Munawar.
BACA JUGA: Harga Kripto Hari Ini, Bitcoin Akan Terus Menanjak
Di belakangnya berhamburan korban. Tubuh bergelimpangan, mobil-mobil ringsek, motor-motor remuk.
Polisi mencatat dua mobil pribadi, satu angkot biru dan satu angkot merah, juga dua pikap, dan 14 motor rusak berat akibat diseruduk truk tronton. (ANT)
BACA JUGA: Suara Lantang Din Syamsuddin Menggelegar, Harus Tolak
Simak video berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News