
GenPI.co - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas atau Gus yaqut mengatakan, dirinya ingin agar PTKIN tidak semata fokus pada perluasan akses, tetapi juga harus berorientasi pada peningkatan mutu.
Hal itu diucapkan Yaqut saat merilis Seleksi Prestasi Akademik Nasional - Ujian Masuk (SPAN - UM) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) 2022.
Yaqut mengklaim ikhtiar Kementerian Agama terkait perluasan akses masyarakat untuk kuliah di PTKIN makin berhasil.
BACA JUGA: Gus Yaqut Digugat 4 Dirjen, Kemenag Buka Suara
Pada 2021 misalnya, Yaqut menyebut tidak kurang 280 ribu calon mahasiswa yang mendaftar.
“Jumlah pendaftar SPAN UM PTKIN tiap tahun terus meningkat,” terang Yaqut dalam konferensi pers virtual, Selasa (18/1).
BACA JUGA: Menag Gus Yaqut Bela Ferdinand Hutahaean, Warga Diminta Tabayyun
Menururnya, SPAN UM PTKIN ini sangat strategis sebagai tahap awal mendapatkan calon-calon mahasiswa terbaik.
Karenanya, dirinya ingin seleksi mahasiswa ini juga menjadi sarana peningkatan mutu PTKIN.
BACA JUGA: Profil Bu Kasur, Tokoh Pendidikan yang Jadi Google Doodle
Yaqut mengatakan, kualitas PTKIN ini bisa dilihat dari output atau lulusan yang dihasilkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News