
GenPI.co - Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) menegaskan bahwa pandemi covid-19 tak akan menyurutkan visi Indonesia maju, berdaulat, dan berkeadilan pada 2045.
Bappenas optimistis visi tersebut dapat tercapai pada 2045.
Sebab, ekonomi dan kesehatan nasional tercatat mulai pulih selama 2021, sehingga produktivitas masyarakat meningkat.
BACA JUGA: Air Rebusan Daun Bawang Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Cespleng
Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan bahwa perekonomian Indonesia pada Triwulan III 2021 tumbuh 3,51 persen year-on-year (YoY).
Menurut Suharso, Indonesia mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 14 persen dari sisi produksi, lapangan usaha, jasa, dan kegiatan sosial selama 2021.
BACA JUGA: Air Rebusan Daun Jeruk Nipis Khasiatnya Dahsyat, Cespleng Banget
"Sementara itu, dari sisi ekspor dan impor mengalami peningkatan sebesar 29,16 persen," ujar Suharso Monoarfa dalam Forum Konsultasi Publik Bappenas, Jumat (14/1).
Sementara itu, Suharso Monoarfa mengungkapkan pertumbuhan juga dialami Indonesia di bidang kesehatan.
BACA JUGA: Air Rebusan Serai Campur Lemon Khasiatnya Dahsyat, Cespleng
Hingga 6 Januari 2022, masyarakat yang sudah divaksinasi dosis pertama mencapai 80,63 persen. Masyarakat yang sudah divaksinasi dosis kedua mencapai 55,61 persen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News