
GenPI.co - Wali Kota Medan, Bobby Nasution, turun tangan usai mendengar adanya pasien penyandang disabilitas yang ditolak oleh Rumah Sakit.
Semua berawal ketika Bobby mendapatkan laporan adanya seorang pedagang asongan disabilitas yang ditolak oleh rumah sakit.
Pedangan asongan itu diketahui bernama Orientasi Zega, yang ditolak untuk berobat ke rumah sakit karena tidak memiliki kartu BPJS.
BACA JUGA: Bobby Nasution Marah Besar, Beri Perintah Tegas!
Tak ayal, menantu dari Presiden Joko Widodo itu pun langsung turun tangan untuk memberikan bantuan.
Dirinya langsung memerintahkan Dinas Kesehatan untuk menjemput Orientasi Zega ke Lapangan Merdeka Medan, tempat dia biasa berjualan.
BACA JUGA: Peringatan Bobby Nasution Nggak Bisa Disepelekan
Ketika bertemu dengan Orientasi, pihak Dinkes Medan pun langsung membawanya ke RSUD Pirngadi Medan menggunakan mobil ambulans.
Orientasi langsung mendapatkan pemeriksaan lebih lanjyt perihak penyakitnya ketika tiba di RSUD Pirngadi, Medan.
BACA JUGA: Gibran Rakabuming dan Bobby Nasution Jadi Pejabat Paling Tersohor
Taufik Ririansyah selaku Kepala Dinas Kesahatan menjelaskan bahwa semua yang dia dan timnya lakukan merupakan perintah dari Bobby Nasution.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News