
GenPI.co - Foto yang menunjukkan polisi sedang menjaga gabah yang dijemur viral di media sosial.
Dalam foto itu, polisi bernama Brigadir Miswandi sedang bersila sembari menghadap gabah yang dijemur di jalan.
Brigadir Miswandi adalah anggota Bhabinkamtibmas Polsek Teupah Barat Polres Simeulue, Aceh.
BACA JUGA: Polisi Bergerak, Habib Bahar Simth Siap-siap
Dia rela menjaga gabah agar pemiliknya mau mengikuti vaksinasi virus corona (covid-19) pada Selasa (28/12).
Awalnya, Brigadir Miswandi mengecek data warga binaannya yang belum mengikuti vaksinasi.
BACA JUGA: Polisi Buru Aktor di Balik Penyelundup WNI ke Malaysia
Dia pun melakukan door to door setelah mengetahui ada warga yang belum divaksin.
Saat tiba di salah satu rumah, Brigadir Miswandi mengetahui pemiliknya sedang menjemur gabah.
BACA JUGA: Gegara Samsung Z Fold 3, Ayah Vanessa Angel Dilaporkan ke Polisi
“Pas saya tanya alasannya tidak ikut vaksin (ternyata, red) karena tidak ada yang jaga gabah. Saya gantikan biar dia ikut vaksin,” kata Brigadir Miswandi sebagaimana dilansir akun Instagram resmi Humas Polda Aceh.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News