Kabar Buruk, Makassar Dikepung, Semua Warga Diimbau Waspada

Kabar Buruk, Makassar Dikepung, Semua Warga Diimbau Waspada - GenPI.co
Ilustrasi bencana banjir. Foto: ANTARA

GenPI.co - Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bergerak bantu korban banjir di Makassar.

Selain tim BPBD, Dinsos Sulsel juga diminta bereaksi dengan memberikan bantuan logistik terhadap masyarakat.

Dia menyebukan beberapa wilayah di Makassar tergenang banjir akibat hujan yang turun sejak beberapa hari terakhir ini.

BACA JUGA:  Ada Ancaman Nyata, Basarnas Sulsel Langsung Bereaksi

"Tim BPBD Provinsi bersama BPBD Kota Makassar dan SAR Unhas turun melakukan evakuasi warga korban banjir di Kota Makassar. Ada tiga tim yang diturunkan di Paccerakkang, BTP dan Dg Tata," ujar Andi dalam keteragannya, belum lama ini.

BPBD Provinsi telah melakukan beberapa evakuasi korban terdampak banjir di jalan BTP, Kodam 3, Paccerakkang, Swadaya dan Dg Tata.

BACA JUGA:  BMKG Keluarkan Peringatan Bahaya, Warga Sulsel Diimbau Waspada

"Tadi tim BPBD Provinsi juga membantu evakuasi warga yang mengalami sakit stroke di BTP dengan kondisi genangan air 60-80 cm. Kemudian dibawa ke tempat yang aman dan pihak keluarga kemudian membawa ke rumah keluarganya," katanya.

Selain itu, Dinsos Provinsi Sulawesi Selatan diharapkan agar melakukan pemenuhan bantuan logistik untuk semua warga. 

BACA JUGA:  Ada Ancaman Berbahaya, Khusus Semua Warga Sulsel Diimbau Waspada

"Kami memastikan dinsos kami untuk memberi pelayanan dapur umum dan bantuan logistik bagi warga di tempat pengungsian sementara termasuk pendamping medis," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya