
GenPI.co - Dokter Spesialis Gizi Klinis Diana Felicia Suganda mengatakan masyarakat Indonesia masih belum terbiasa menyantap sarapan yang sehat dan bergizi.
Hal tersebut sangat disayangkan, sebab sarapan adalah waktu makan terpenting dalam satu hari.
“Sarapan menjadi modal awal untuk menjalani kehidupan sehari-hari karena dapat memenuhi 25 persen hingga 30 persen kebutuhan kalori harian,” ujarnya dalam konferensi pers Combiphar, Rabu (8/12).
BACA JUGA: Ini Buah Paling Baik Dikonsumsi Saat Sarapan
Menurut Diana, salah satu menu yang bisa dipilih untuk disantap saat sarapan adalah sereal.
Pasalnya, sereal merupakan sumber karbohidrat kompleks dan dicerna lebih lama di dalam saluran pencernaan.
BACA JUGA: 3 Menu Sarapan Paling Bagus agar Tekanan Darah Aman Terkendali
Oleh karena itu, sereal dapat menjadi alternatif sarapan yang baik dengan dikombinasikan dengan berbagai makanan lain, seperti buah-buahan dan protein.
“Kunci sarapan yang baik adalah sarapan yang lengkap dan sehat,” ungkapnya.
BACA JUGA: 3 Menu Sarapan Paling Dianjurkan untuk Penderita Maag
Diana mengatakan bahwa berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, sebanyak 26 persen anak Indonesia hanya melakukan sarapan dengan mengonsumsi minuman.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News