
GenPI.co - Pemerintah Kepulauan Seribu terus memacu pengembangan kawasan wisata bahari . Fokusnya pada empat pulau di wilayah tersebut, yakni Pulau Pramuka, Pulau Karya, Pulau Panggang dan Pulau Tidung.
"Kami harapkan ini dapat membawa kesejahteraan ekonomi bagi masyarakat," kata Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu, Cucu Ahmad Kurnia, saat dihubungi di Jakarta, Senin (8/8)
Pemilihan keempat pulau itu lantaran jaraknya saling berdekatan dan memiliki potensi pariwisata beragam. Hal ini memberi kemudahan akses dan alternatif liburan bagi para wisatawan yang berkunjung.
Cucu menjelaskan bahwa pengembangan tahap pertama dilakukan tahun ini dimulai dari Pulau Karya berupa pembangunan dermaga dan fasilitas penunjang pariwisata lainnya.
Baca juga:
Kejar terget Wisman, Kepri Ingin 10 Event Masuk CoE Kemenpar
Pohon Cengkeh Tertua di Dunia yang Tumbuh di Ternate ini Rubuh
Selain pembangunan fisik, lanjut dia, pengembangan sumber daya manusia juga dilakukan terkait manajemen pengelolaan aset pariwisata dan sosial.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News