
GenPI.co - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Bagian Barat menahan kapal layar motor (KLM) Musfita yang kedapatan membawa ratusan ton rotan ilegal siap ekspor.
"Hingga saat ini, kami masih melakukan penyelidikan terkait penangkapan KLM Musfita yang membawa sebanyak 207 ton rotan," kata Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJBC Kalbagbar, Ferdinan Ginting di Pontianak, Jumat (27/11).
Dia menjelaskan, penangkapan KLM yang membawa ratusan ton rotan itu, saat pihaknya melakukan patroli rutin bersama instansi terkait lainnya di perairan laut dalam mencegah praktik ilegal.
BACA JUGA: BMKG Mengeluarkan Tanda Bahaya, Wilayah Kalbar Waspada
"Dari hasil pemeriksaan kami sementara, diduga kuat ratusan ton rotan itu akan diselundupkan ke Malaysia, melalui jalur perairan," ungkapnya.
Dia menambahkan, saat ini barang bukti KLM Musfita dan ratusan ton rotan tersebut sudah diamankan di Pelabuhan Pontianak untuk proses hukum lebih lanjut.
BACA JUGA: Terungkap, Harta Warisan Vanessa Angel, OMG
Ferdinan menambahkan bahwa kasus penangkapan itu masih dalam proses penyelidikan. Hasil penyelidikannya nanti, akan disampaikan ke publik pada pekan depan.
"Kami akan memberikan keterangan lengkapnya minggu depan, setelah hasil penyelidikannya lengkap, yang akan disampaikan langsung oleh Kepala Kanwil DJBC Kalbagbar," ujarnya.
BACA JUGA: Siti Fadilah Curiga Ada yang Aneh Covid-19 di Indonesia
Berdasarkan Permen RI Nomor 44/M-DAG/PER/7/2012 tanggal 18 Juli tentang Barang Dilarang Ekspor, Rotan dalam bentuk utuh, rotan setengah jadi yang merupakan barang di bidang kehutanan yang dilarang ekspornya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News