
GenPI.co - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini untuk seluruh wilayah Indonesia.
Setidaknya, 5 wilayah siaga banjir atau bandang dan 26 daerah waspada hingga Selasa, 9 November 2021.
"Potensi Dampak Hujan Lebat untuk Dampak Banjir/Bandang berlaku 8 November 2021 pukul 07.00 wib s/d 9 November 2021 pukul 07.00," jelas BMKG dalam keterangan tertulisnya, Minggu (7/11).
BACA JUGA: Air Rebusan Daun Pandan Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Cespleng
BMKG juga mengungkapkan, bahwa memasuki masa Dasarian I November, angin baratan diprediksi mulai memasuki wilayah Indonesia terutama di wilayah sekitar ekuator.
Terdapat juga pola siklonal di sekitar Barat Sumatera bagian utara dan selatan, Utara Kalimantan, dan perairan Maluku.
BACA JUGA: Air Rebusan Daun Salam Campur Kayu Manis Dahsyat, Siap Goyang
"Pada November I - III 2021 umumnya diperkirakan curah hujan berada di kriteria rendah hingga menengah (0 - 150 mm/dasarian)," jelas BMKG.
Sebelumnya, sejumlah wilayah di Indonesia terdampak banjir bandang di sejumlah daerah seperti Jawa Timur dan Aceh.
BACA JUGA: Air Rebusan Pare Campur Madu Tokcer Banget, Khasiatnya Dahsyat
Di Jawa Timur, banjir melanda Batu, Malang dan Gresik. Sementara di Aceh, banjir melanda Singkil dan Gampong.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News