
GenPI.co - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya Febria Rachmanita memberi kabar bahagia soal perkembangan kasus Covid-19 di Kota Pahlawan, Jawa Timur.
Menurutnya, hampir seluruh kelurahan di Surabaya berstatus zona hijau berdasarkan perhitungan indikator PPKM berbasis wilayah.
PPKM berbasis wilayah ini dilakukan dengan skema menghitung jumlah kasus konfirmasi kumulatif aktif per jumlah penduduk dikalikan 100 ribu.
BACA JUGA: Ancaman Gelombang Ketiga Covid-19, Semoga Tidak Terjadi
Kemudian, targetnya kurang dari 20 kasus aktif kumulatif per 100 ribu penduduk menjadi PPKM Level 1.
Artinya, setiap 5.000 penduduk diharapkan tidak lebih dari dari kasus aktif Covid-19.
BACA JUGA: Anies Klaim Kematian 0% Covid-19 , Wagub Berikan Jawaban
"Rata-rata kasus di wilayah kelurahan paling tidak di bawah 5 kasus, atau kategori zona hijau dan level 1. Kasus yang ada sudah semakin melandai," ujar dia seperti dikutip dari Antara, Minggu (10/10/2021).
Namun demikian, berdasarkan data perhitungan indikator PPKM berbasis wilayah per 7 Oktober 2021, memang masih ada 51 kasus aktif di Kota Surabaya.
BACA JUGA: Ada Bahaya Besar Mengancam Soal Covid-19, Semua Diimbau Waspada
Tercatat 51 kasus aktif itu tersebar di 21 wilayah kecamatan meliputi Kecamatan Sukomanunggal 1 kasus aktif, Tandes 2 kasus aktif, Sambikerep 3 kasus aktif, Tegalsari 1 kasus aktif, Bubutan 3 kasus aktif, Pabean Cantikan 3 kasus aktif dan Semampir 5 kasus aktif.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Kabar Baik Ini Pasti Bikin Warga Surabaya Lega, Alhamdulillah
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News