
GenPI.co — Mantan Miss Universe Australia, Tegan Jade Martin (26) belum bisa kembali di negaranya dan tertahan di imigrasi Bali karena ada noda air di paspor miliknya. Informasi ini pun diberitakan oleh media Australia, news.com.au yang menjelaskan bahwa Tegan Martin tertahan di Imigrasi.
Informasi dari news.com.au sendiri didapat dari unggahan di Instagram Story @teganmartin, Sabtu lalu (21/6/2019). Tegan Martin menunjukkan kekecewaannya karena gagal pulang ke Australia. Dalam captionnya, ia menyebut kalau pihak imigrasi Bali menolaknya terbang akibat noda air di paspornya.
"Tidak diperbolehkan terbang karena noda air di pojok pasporku. Apa ada yang pernah mengalami masalah serupa?" ujar Tegan di captionnya.
(Sumber foto: Instagram)
Baca juga:
Paspor Kena Noda, Mantan Miss Universe Australia Tertahan di Bali
Sekitar sepekan, Tegan berada di Bali untuk menjalani sesi relaksasi mewah di Bliss Sanctuary for Women, Ubud.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News