
GenPI.co - Sebuah video viral memperlihatkan emak-emak berhijab diduga tengah berkaraoke di sebuah restoran. Bukan karaokenya yang bikin mata terbelalak. Melainkan lagu pilihan emak-emak tersebut. Gak tanggung-tanggung, dia membawakan salah satu karya dari band aliran Grunge, Nirvana, yang beken di era-90an. Judulnya, 'Smells Like Teen Spirit'! Kaget, kan? Sama!
Baca juga :
Keren Total, Pemuda Masuk Islam Gara-gara Dengar Lirik Lagu Metal
Rias Wajah dengan Nuansa Coklat Metalik jadi Tren Makeup 2019
Dua Tahun Lalu, Ramalan Mbah Mijan Soal Habib Rizieq Juga 'Jitu'
Video menjadi semakin menarik ketika emak-emak tadi lebih memperhatikan suara ketimbang gaya. Memang tanpa loncat-loncat, tapi suara cadasnya bikin kamu kepingin jingkrak-jingkrak. Netizen pun yakin, dulunya dia vokalis band rock, Wuih, semakin penasaran, kan, seperti apa suara cadas emak-emak menyanyikan lagu Nirvana 'Smells Like Teen Spirit'. Simak rekamannya di bawah ini.
Wendy Cobain, ibu dari mendiang Kurt Cobain. May he rest in peace. pic.twitter.com/YNoj6hYeg1
— Nova Abdillah (@Artzex) June 17, 2019
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News