
GenPI.co - Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum (PUM) Kemendagri Bahtiar menegaskan bahwa mengelola negara dalam kondisi pandemi tidaklah mudah.
Terutama, terkait pengelolaan politik negara dan ketatanegaraan.
“Kita tahu bahwa siklus ketatanegaraan salah satunya adalah pemilu,” ujarnya dalam webinar “Sukses Pemilu Serentak 2024 di Tengah Pandemi Covid-19”, Selasa (28/9).
BACA JUGA: Nono Sampono : Indonesia Tak Bisa Maksimalkan Potensi Maritim
Bahtiar mengatakan bahwa keputusan terkait penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024 akan segera dilakukan oleh pihak penyelenggara pemilu.
“Lembaga yang juga berwenang untuk menentukan memberikan wawasan adalah KPU dan DPR,” katanya.
BACA JUGA: Saran Politikus Gerindra untuk Pak Luhut, Tolong Disimak!
Menurut Bahtiar, opsi jadwal pelaksanaan pemilu yang diberikan oleh Kemenko Polhukam dan Kemendagri sudah disimulasikan sebelum diusulkan ke publik.
“Opsi itu sudah memperhitungkan bagaimana menyelenggarakan pemilu yang berkualitas, tentu dengan memperhatikan juga kondisi objektif di lapangan,” ujarnya.
BACA JUGA: Azis Syamsuddin Jadi Tersangka, Arief Poyuono: Dia Hanya Korban
Ketua Umum Masyarakat Ilmu Pemerintahan Indonesia (MIPI) itu memaparkan bahwa prioritas pemerintah saat ini adalah menyelamatkan warga negara dari ancaman pandemi covid-19.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News