
GenPI.co - Anggota Komisi IX DPR RI Rahmat Handoyo beri peringatan penting kepada masyarakat terkait ancaman covid-19 yang belum usai.
Dia meminta masyarakat tak mengabaikan protokol kesehatan.
“Baru-baru ini WHO mengingatkan kepada pemerintah Indonesia dan masyarakatnya terkait ancaman ledakan covid-19,” ucapnya kepada GenPI.co, Minggu (19/9/2021).
BACA JUGA: Ada Kabar Buruk Soal Covid-19 di Indonesia, Semua Diimbau Waspada
Politikus PDI Perjuangan itu meminta masyarakat tidak merasa puas diri dengan situasi yang terjadi saat ini.
“Jangan merasa covid ini seolah-olah tidak ada. Ini berbahaya,” bebernya.
BACA JUGA: Epidemiolog Sebut PPKM Sukses Besar Kendalikan Covid-19
Rahmat berkaca pada sejumlah negara yang sempat mengalami penurunan dan lonjakan kasus.
“Kasus ini sewaktu-waktu bisa meledak lagi. Tidak ada di mana pun negara yang bisa mengendalikan kasus ini,” beber Rahmat.
BACA JUGA: Kasus Covid-19 Menurun, Epidemiolog Ini Masih Beri Catatan Kritis
Kendati demikian, Rahmat memberikan apresiasi terhadap masyarakat dan pemerintah yang berhasil menurunkan kasus covid-19.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News