
GenPI.co - Pemerintah Provinsi Jawa Barat menginisiasi vaksinasi covid-19 menggunakan tenaga bidan mandiri di desa/kelurahan.
Saat ini Jabar sudah menyuntikkan 18,4 juta dosis vaksin dari total target 37 juta di akhir Desember 2021. Masih butuh kerja keras untuk mencapai target.
Dengan potensi 5.899 titik vaksinasi oleh bidan mandiri, Jabar bisa menghasilkan 206.465 orang tervaksin per hari.
BACA JUGA: Pandemi Covid-19 Jadi Endemi, Dasco Buka Suara
Itu dengan hitungan satu bidan memvaksin 35 orang per hari. Jika target ditingkatkan jadi 50 orang per hari, maka hasilnya akan lebih besar lagi.
Menurut Wakil Ketua Divisi Percepatan Vaksinasi Jabar Atalia Praratya Kamil, bidan mandiri di desa/kelurahan dapat dioptimalkan untuk mempercapat vaksinasi di Jabar.
BACA JUGA: Aziz Syamsuddin Dikabarkan Positif Covid-19
Memvaksin ibu hamil sudah jadi rutinitas bidan mandiri sehingga memvaksin covid-19 bagi orang umum pun bisa.
Atalia mengatakan, pemerintah sudah merambah ke wilayah desa dan kelurahan melalui gerakan dari puskesmas dan juga bidan mandiri desa.
BACA JUGA: Sikap Gibran Dipuji, Manuvernya Top Banget Tangani Covid-19
"Jadi setiap satu orang bidan mandiri itu bisa mereka melakukan vaksinasi bagi 50 orang penduduk desa,” ujar Atalia di Graha Manggala Siliwangi, Kota Bandung, Rabu (15/9/2021).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News