
GenPI.co - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil blak-blakan mengungkapkan bahwa pemerintah daerahnya sedang mengejar target penyuntikan 400.000 dosis vaksin per hari untuk mempercepat kekebalan komunitas (herd immunity).
Hal tersebut diungkapkan Ridwan Kamil usai meninjau vaksinasi massal yang digelar Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) di Sabuga, Kota Bandung, Jumat (20/8/2021).
Ridwan Kamil membeberkan, saat ini vaksinasi di Jawa Barat sudah mencapai 200.000 dosis per hari.
BACA JUGA: Air Kelapa Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Bikin Terbelalak
Menurut Ridwan Kamil, saat ini Jawa Barat membutuhkan 74 juta dosis untuk vaksinasi 37 juta penduduk.
Oleh sebab itu, Jawa Barat perlu 15 juta dosis vaksin per bulan, atau 400.000 vaksin per hari apabila kekebalan komunitas ditargetkan terbentuk pada Desember 2021 mendatang.
BACA JUGA: Setelah Makan Udang Jangan Mengonsumsi Ini, Sangat Berbahaya
"Kalau 400.000 tidak tercapai, maka akan lewat dari target Desember. Kami ditarget, tapi suplai (vaksin) diketeng," jelas Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil mengungkapkan, bahwa untuk mempercepat penyerapan vaksin, Pemprov Jawa Barat akan menyasar anak 12-18 tahun, dengan syarat membawa orangtua atau kerabatnya yang belum mendapat vaksin.
BACA JUGA: Keberuntungan 4 Shio Bikin Uang Segepok Masuk Kantong Akhir Pekan
"Untuk lansia selama ini kesulitan karena mereka sulit datang ke fasilitas kesehatan. Maka sistemnya akan diubah, di mana vaksinator yang harus datang ke rumah lansia tersebut," ungkap Ridwan Kamil.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News