DPD Ungkap Persiapan Sidang Tahunan, Sudah Sebegini

DPD Ungkap Persiapan Sidang Tahunan, Sudah Sebegini - GenPI.co
Wakil Ketua DPD RI Sultan Baktiar Najamuddin. (Foto : Mia Kamila/GenPI.co)

GenPI.co - Wakil Ketua DPD Sultan Bachtiar Najamudin mengungkapkan persiapan teknis penyelenggaraan sidang tahunan 2021 hampir selesai. 

"Posisinya (persiapan) mungkin sudah 90 persen lebih," katanya di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (13/8).

Dia mengaku tidak ada kendala persiapan yang dihadapi panitia pelaksana. 

BACA JUGA:  Usai Gugatan AHY Ditolak, Peluang Menang Moeldoko Besar

Mengingat, pelaksanaan sidang tahunan kali ini diselenggarakan di tengah pandemi covid-19.

"Insyaallah semua (persiapan) aman," ucapnya. 

BACA JUGA:  Usai Dicecar 18 Pertanyaan oleh Polisi, Jerinx Bilang Begini

Senator asal Bengkulu itu menyampaikan penyelenggaraan Sidang Tahunan 2021 dilakukan dengan berbagai penyesuaian. 

Nantinya sidang akan dihadiri Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden (Wapres) Maruf Amin, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

BACA JUGA:  Pertempuran Terus Meluas, Bagaimana Nasib 6 WNI di Afghanistan?

Lalua ada para menteri koordinator (Menko) yang juga mengikuti persidangan secara fisik di Kompleks Parlemen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya