Jelajah Sepeda Nusantara Dihelat Akhir Pekan Ini

Jelajah Sepeda Nusantara Dihelat Akhir Pekan Ini - GenPI.co
Ilustrasi peseda (Foto: Google Image)

Staf Ahli Menpar Bidang Multikultural Esthy Reko Astuti menjelaskan, event ini menjadi elemen penting branding pariwisata. Semakin luar biasa sebab berbagai sisi positif coba dihadirkan melalui event tersebut. Ada kampanye olahraga, diskusi, dan branding pariwisata. “Mengambil start dari zona Entikong tentu bagus, sebab wilayah ini berdekatan dengan Malaysia. Harapanya, event ini bisa menjadi magnet penarik kunjugan wisman yang kuat di sana,” ujar Esthy.

Berada di zona perbatasan, potensinya besar ada di PLBN Entikong. Karena, pos ini dilintasi 19.199 wisman dengan devisa USD748.328,54 pada 2017 silam.

Tak heran jika Menteri Pariwisata Arief Yahya mengapresiasi kegiatan ini. “Kami memberikan apresiasi kepada berbagai pihak yang menghidupkan zonasi perbatasan. Entikong ini pintu masuk wisman yang potensial. Semoga dengan start Jelajah Sepeda Nusantara di sana bisa jadi daya tarik bagi warga Malaysia di perbatasan untuk menyeberang. Dengan begitu, perekonomian di sana bergerak dan rakyat menjadi sejahtera,” tutup Menteri Pariwisata Arief Yahya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya