
GenPI.co - Rumah sakit yang ada di Denpasar, Provinsi Bali masih mengalami peningkatan persentase tingkat hunian atau bed occupancy rate (BOR) isolasi pasien Covid-19.
Direktur RSUP Sanglah Denpasar dr I Wayan Sudana mengatakan BOR isolasi pasien Covid-19 meningkat menjadi 79,4 persen.
Presentase itu mengacu pada data secara keseluruhan baik pasien Covid-19 yang ada di ruang isolasi ICU maupun non-ICU.
BACA JUGA: Libur Idul Adha, Seluruh Objek Wisata di Denpasar Tetap Tutup
“Rata-rata kan dari jumlah seluruhnya 223 tempat tidur dan dihuni 177 pasien sehingga persentasenya saat ini jadi 79,4 persen,” katanya, Rabu (21/7) malam.
Dalam pelayanan Covid-19, RSUP Sanglahmemiliki 223 tempat tidur.
BACA JUGA: Covid Merajalela di Denpasar, Kasus Meningkat Sepekan Terakhir
Jumlah itu rincian terdiri dari 100 tempat tidur non ICU yang saat ini ditempati oleh 71 pasien, persentase BOR 71 persen.
Sedangkan untuk ruang ICU memiliki 123 tempat tidur dari jumlah itu dihuni 106 pasien dengan persentasenya 86,2 persen.
BACA JUGA: Lonjakan Kasus Covid, Rumah Sakit di Denpasar Mulai Kewalahan
Adapun untuk ketersediaan oksigen setiap hari membutuhkan 8 ton.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News