
GenPI.co - Wali Kota Bogor, Bima Arya, membongkar sebuah fakta usai dirinya dipanggil oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Sekadar informasi, Bima Arya mendapatkan panggilan dari Presiden Jokowi pada hari Rabu (21/7) sore WIB.
Usai dipanggil, Bima Arya pun menjelaskan semuanya. Dirinya mengakui dipanggil oleh Jokowi untuk update perkembangan penanganan Covid-19.
BACA JUGA: Apakah Jokowi Punya Utang Jasa kepada Ari Kuncoro?
"Saya Rabu sore (21/7) dipanggil Bapak Presiden ke Istana Bogor," buka Bima Arya.
"Bapak Presiden meminta update perkembangan penanganan Covid-19 di Kota Bogor," tambahnya.
BACA JUGA: Jokowi Bawa Kabar Penting Soal Bantuan Beras, Tolong Disimak!
Lebih lanjut, Bima Arya mengaku pada pertemuan tersebut dirinya menyampaikan laporan mengenai langkah-langkah penanganan Covid-19 di Kota Bogor, dari hulu sampai ke hilir.
Kepada Jokowi, Bima Arya menyampaikan Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bogor fokus pada warga yang positif Covid-19 dan menjalani isolasi mandiri di rumah.
BACA JUGA: Jokowi Izinkan Rektor UI Rangkap Jabatan, Permainan Oligarki
"Ada puluhan warga yang menjalani isoman dan meninggal dunia," terangnya buka-bukaan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News