
GenPI.co - Direktur Eksekutif Center for Youth and Population Research (CYPR) Dedek Prayudi memprediksi keadaan buruk bila vaksinasi covid-19 terganggu saat PPKM Darurat.
Menurut dia, bila vaksin mandek, masyarakat bisa kesulitan.
Sebab, Dedek melihat kondisi vaksinasi dan penyebaran covid-19 sama-sama sedang mengalami peningkatan.
BACA JUGA: Nomor Telepon Posko Tanggap Covid-19, Penting!
"Kalau vaksinasi kalah laju (dengan penyebaran covid-19, red), kesabaran warga bisa habis," ucap Dedek kepada GenPI.co, Rabu (14/7).
Sementara itu, Dedek melihat kondisi masyarakat yang mulai kesulitan ekonomi ketika PPKM Darurat.
BACA JUGA: Waspada, 3 Pasien Covid-19 di Bali Terpapar Varian Delta
Dengan kabar vaksinasi menurun, warga bisa makin sulit mendapat kenyamanan saat pandemi meningkat.
"Warga sulit mencari nafkah, sedangkan kebutuhan selalu ada," tegasnya.
BACA JUGA: Setop Anggaran Alutsista, Alihkan untuk Pandemi Covid-19
Dengan demikian, pemerintah seharusnya bisa melakukan program vaksinasi yang lebih baik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News