
GenPI.co – Mudik 2019, PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengoperasikan kereta tambahan. Ini untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang.
Selama 22 hari, masa angkut arus mudik dan balik (26 Mei – 16 Juni 2019), PT. KAI mengoperasikan 32 KA Reguler dan 12 KA Tambahan Lebaran yang berangkat dari Stasiun Gambir, serta 26 KA Reguler dan 8 KA Tambahan Lebaran yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen.
Executive Vice President Daop 1 Jakarta Dadan Rudiansyah pada Senin (20/5) mengatakan, tiket KA Jarak Jauh tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah terjual habis. Tingkat okupansi mencapai 100 persen di tanggal-tanggal favorit pada H-7 s.d H-1 seperti tanggal 29 Mei–4 Juni 2019.
"Sementara untuk jarak sedang seperti tujuan Bandung dan Cirebon masih tersedia untuk keberangkatan H-10 sampai H-1," kata Dadan dikutip dari Sindonews.com.
PT KAI Daop 1 Jakarta masih menyediakan tiket bagi pelanggan yang tetap ingin melakukan perjalanan mudik menggunakan KA. Berikut jadwal perjalanan KA yang masih tersedia tiketnya.
Baca juga: Mobil Pemudik Ringsek Ditabrak Kereta di Solo
Jadwal keberangkatan H-10 sampai H-8 Lebaran dengan KA Reguler Jarak Jauh tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur dari Stasiun Gambir:
KA Tegal Bahari tujuan Tegal pemberangkatan pukul 09.40 WIB dan pada tanggal 26-29 Mei.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News