Kuliner Paling Mantap Sekitaran Stasiun Tugu Jogja

Kuliner Paling Mantap Sekitaran Stasiun Tugu Jogja - GenPI.co
Stasiun Tugu (Foto: KeretaApiKita)

Suka ngopi dan nongkrong bersama teman-teman atau sambil bekeja? Kopine Eyang cocok untuk keduanya. Warung kopi yang sederhana dan selalu memutar musik yang memenangkan ini, terletak tak jauh dari Wijilan. Tepatnya di jalan Panembahan No.9, Yogyakarta, dimana terletak dekat dengan Kraton Kesultanan Yogyakarta. Buka pukul 18.00-00.00 WIB.

Mie Ayam Circus

Kalo kamu pernah nonton sirkus, pasti tidak asing lagi dengan yang namanya akrobatik? Ada sebuah Warung Mie Ayam di Jogja yang unik dan bakal menghibur kamu dengan pertunjukan sirkus, atau circus dalam bahasa Inggrisnya. Teknik penyajian yang di lempar ke sana ke mari, bakal membuat Anda ketagihan untuk kembali ke Warung Mie Ayam Circus ini.

Lokasi Mie Ayam Circus di seberang jalan pom bensin jalan kolonel Sugiono. Mie Ayam Circus buka setiap malam dari Pukul 18.00 - 23.00.

Artemy Gelato

Jenis kuliner asli Italia ini dapat kamu temukan di Jalan Malioboro dan Jalan Kranggan. Artemy Gelato, merupakan restoran nomor satu yang mengenalkan gelato di Jogja.

Bangunan resto Artemy Gelato di Jalan Kranggan berbentuk bangunan dengan gaya eropa dan interior vintage, tempat ini punya dua area, di dalam dan di luar ruangan. Selain gelato, tempat ini juga punya menu-menu snack andalan dan cookies yang tidak kalah menarik.

Artemy Gelato buka setiap hari dari pukul 10.00-23.00 WIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya